Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan ekologi melalui pembahasan tentang pengertian, ruang lingkup ekologi, dan ekosistem, energi dalam ekosistem, siklus biogeokimiawi, faktor pembatas. Dibahas pula tentang populasi, konsep dan klasifikasi komunitas, individu dalam ekosistem, perkembangan ekosistem, serta penerapan ekologi dalam pembangunan. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan dan menerapkan berbagai prinsip dan konsep ekologi dalam pengelolaan lingkungan.
Bobot :3 SKS
Jenjang : S1
Durasi : 14 Minggu
Capaian Pembelajaran
Mahasiswa mampu menerapkan konsep dan prinsip ekologi pada kehidupan sehari hari dalam upaya pengelolaan lingkungan hidup.