Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah Skills’ Lab Ilmu Kedoktkeran Gigi Dasar – Material Kedokteran Gigi merupakan mata kuliah yang menjadi pondasi / dasar keterampilan (psikomotor) baik di laboratorium maupun di klinik. Pembelajaran ini bertujuan menghasilkan model akrilik resin yang melingkupi cara manipulasi material cetak alginat, gips, malam base-plate dan pengolahan akrilik resin dan mengikuti cara pakai masing-masing material. Pembelajaran ini adalah secara ansinkronus, namun, video, gambar dan penjelasan dari pembelajaran sedemikian rupa sehingga dapat diilakukan oleh masing-masing peserta secara mandiri. Di dalam pembelajaran dan pada akhir pembelajaran terdapat quiz pilihan ganda, yang dimaksudkan sebagai evaluasi diri untuk mengukur tingkat pemahaman masing-masing peserta. Bahasa pengantar pada pembelajaran ini adalah Bahasa Indonesia.
Bobot SKS : 1
Jenjang : S1
Catatan Peserta : Peserta memahami material-material alginat, gips, malam, akrilik-resin.
Capaian Pembelajaran
Mampu membuat (C3) model akrilik resin sesuai dengan cara memanipulasi berbagai material kedokteran gigi yang digunakan dan dengan mengikuti aturan pakai.
Dosen Pengampu
Prof. Dr. drg. Decky Jusiana Indrani, MDSc
email : [email protected]
Tim Dosen Pengampu :
1) Dr. drg. Yosi Kusuma Eriwati, MSi
2) Sunarso, S.Si., M.Sc., Ph.D.
kata kunci mata kuliah : Manipulas, Alginat, Gips, Malam, Akrilik-resin.