Deskripsi Mata Kuliah
Selamat datang di kelas virtual Manajemen Konstruksi Universitas Seblas Maret Surakarta
Mata kuliah dengan bobot 2 sks untuk mahasiswa semester 3 atau lebih
Capaian Pembelajaran
Setelah menyelesaikan seluruh tahapan dalam mata kuliah ini, Mahasiswa diharapkan: 1) dapat menjelaskan konsep manajemen proyek yang merupakan manajemen gabungan antara konsep manajemen klasik, manajemen berorienatsi sistem dan manajemen situasional, 2) dapat menjelaskan konsep sebuah studi kelayakan proyek, 3) Melakukan tata laksana pengadaan barang dan jasa, dan 4) dapat membuat penjadwalan proyek beserta dengan rencana anggaran biayanya
Kelas akan disajikan dalam format mandiri. Interaksi kelas berupa penugasan sesuai dengan materi yang disajikan.
Asesmen akhir hanya bisa dikerjakan setelah peserta mengakses seluruh materi dan [enugasan untuk masing-masing interaksi pembelajaran .
Perhatikan passing grade masing-masing asesmen, tidak dibatasi jumlah pengulangan tiap asesmen
Dosen Pengampu
Pengampu : Eko Supri Murtino, S.T., M.T